29 Mei 2023 - 08:47
Rusia Tangkal Serangan Drone Pasukan Ukraina di PLTN Zaporizhzhia

Rusia mengumumkan keberhasilannya menetralisasi serangan drone pasukan Ukraina di pembangkit listrik Zaporizhzhia.

Pembangkit listrik Zaporizhzhia, yang dianggap sebagai pembangkit listrik tenaga nuklir terbesar di Eropa, berada di garis depan konflik di Ukraina. Banyaknya pemboman dalam beberapa bulan terakhir oleh tentara Ukraina telah menyebabkan meningkatnya kekhawatiran tentang terjadinya bencana yang mirip dengan bencana Chernobyl di pembangkit listrik ini.

Menurut kantor berita TASS, pasukan perang elektronik Rusia hari Minggu (28/5/2023) menembak jatuh drone pasukan Ukraina, yang membawa bom termobarik, sekitar 500 meter sebelum mencapai pembangkit listrik Zaporozhzhia.

Setelah memeriksa drone tersebut, petugas keamanan Rusia menetralisir amunisinya.

Sebelumnya, Vladimir Rogov, Kepala Gerakan "Kami Bersama Rusia", menyinggung pernyataan Kepala Intelijen Kementerian Pertahanan Ukraina tentang kesiapan Rusia untuk menghadapi gerakan di Zaporizhzhia, dengan mengatakan, "Tindakan provokatif Ukraina di pembangkit listrik menghentikan pekerjaaan Misi Badan Energi Atom Internasional di Zaporizhzhia,".

Zaporizhzhia adalah salah satu wilayah yang bergabung dengan Federasi Rusia setelah referendum pada September 2022, yang memutuskan mayoritas warga di daaerah ini ingin bergabung dengan Rusia, dan tampaknya tidak mungkin Moskow berkompromi dengan pihak Ukraina dalam masalah ini.(PH)

 342/