Kantor Berita Ahlulbait

Sumber : Parstoday
Sabtu

4 Februari 2023

10.44.04
1343459

Begini Usul India pada Rusia untuk Siasati Sanksi Barat

Duta Besar India untuk Rusia mengusulkan agar New Delhi dan Moskow membuat kapal tanker bersama dan menyelesaikan permasalahan terkait asuransi kapal, untuk jual-beli minyak tetap berjalan.

Dikutip Russia Today, Kamis (2/2/2023) di tengah meningkatnya tekanan Amerika Serikat terhadap negara-negara lain untuk menjauhi Rusia, Dubes India menyampaikan sejumlah usulan agar transaksi energi negaranya dengan Rusia tetap berjalan. Dubes India untuk Rusia, Pavan Kapoor membela hubungan baik dua negara, dan menyampaikan usulan untuk mengatasi tekanan-tekanan Barat terhadap Rusia. Dubes India mengusulkan agar New Delhi dan Moskow bersama-sama memproduksi kapal-kapal tanker pengangkut minyak, dan membangun perusahaan-perusahaan asuransi energi. Usulan ini disampaikan Dubes India setelah Uni Eropa, G7 dan Australia menerapkan pembatasan ekspor minyak Rusia sebesar 60 dolar yang melarang perusahaan-perusahaan pelayaran, dan asuransi Barat, serta perusahaan transportasi minyak mentah Rusia, untuk menjual minyak lebih tinggi dari harga yang ditetapkan.  India menentang pembatasan ini karena akan menaikkan harga impor minyak negara itu dari Rusia, dan menambah biaya transportasi serta pada akhirnya menciptakan kelangkaan tanker. 

342/