27 Februari 2025 - 04:18
Kepopuleran Sayid Hasan Nasrullah akan Menjadikan  Gerakan Perlawanan akan Berkembang di Masa Depan

Sekretaris Jenderal Lembaga Internasional Ahlulbait mengatakan: "Sayid mulia, syahid Sayid Hasan Nasrullah telah diambil dari kita, tetapi karena keikhlasan dan komitmen terhadap kewajiban yang dimilikinya, ia telah menjadi terkenal di dunia. Semoga Allah mengumpulkannya bersama para wali-Nya dan Imam Husain as."

Menurut Kantor Berita Internasional Ahlulbait – ABNA – Ayatullah Reza Ramezani, yang melakukan perjalanan ke Lebanon untuk menghadiri prosesi pemakaman syahid Sayid Hasan Nasrullah dan syahid Sayid Hasyim Shafiuddin, hadir di lokasi gugurnya Sayid Perlawanan di daerah Dahiyeh, Beirut.  

Dalam wawancara di sela-sela kunjungannya, Ayatullah Ramezani menyatakan: "Hari ini kami datang ke tempat di mana syahid Sayid Hasan Nasrullah menjadi syahid, dan sebelumnya kami juga mengunjungi makam syahid ini. Warga dari berbagai kebangsaan memiliki kecintaan kepada syahid Sayid Hasan Nasrullah. Di lokasi kesyahidan Sayid Hasan Nasrullah, terdapat enam atau tujuh bangunan. Awalnya direncanakan bahwa 40 ton bom akan digunakan untuk operasi pembunuhan ini dengan kemungkinan keberhasilan 90 persen, tetapi kemudian mereka mengatakan bahwa jumlah bom akan ditingkatkan menjadi 80 ton agar kemungkinan keberhasilan operasi pembunuhan Sayid Hasan Nasrullah semakin besar."  

"Sayid mulia, syahid Sayid Hasan Nasrullah telah diambil dari kita, tetapi karena keikhlasan dan komitmen terhadap kewajiban yang dimilikinya, ia telah menjadi terkenal di dunia. Semoga Allah mengumpulkannya bersama para wali-Nya dan Imam Husain as." Tambahnya. 

Sekretaris Jenderal Lembaga Internasional Ahlulbait lebih lanjut menekankan: "Syekh Na'im Qasim dalam prosesi pemakaman syahid Sayid Hasan Nasrullah mengatakan bahwa jalan kami adalah jalan Sayid Hasan Nasrullah dan madrasah kami adalah madrasah Sayid Hasan Nasrullah. Syahid Sayid Hasan Nasrullah memiliki madrasah, dan dengan jalan serta madrasahnya, ia berhasil menunjukkan secara penuh kebenaran mengikuti Ahlulbait as dan Imam Husain as, serta memperluas gerakan perlawanan. Hari ini, dengan pemahaman yang telah kami peroleh, kami memperkirakan bahwa poros perlawanan dan gerakan perlawanan akan berkembang secara kuantitatif dan kualitatif di masa depan."