Kantor Berita Ahlulbait

Sumber : Parstoday
Rabu

13 Desember 2023

10.50.54
1419842

AS: Kami sudah Kirim Pesan ke Iran, Tak Ingin Perang Meluas

Juru bicara Dewan Keamanan Nasional Amerika Serikat, mengatakan pihaknya sudah mengirim pesan kepada Iran, bahwa Washington, tidak ingin perang meluas di kawasan Asia Barat.

John Kirby, Selasa (12/12/2023) mengatakan, "Kami sudah kirim pesan ke Iran, bahwa kami tidak ingin menyaksikan pertempuran lebih besar di kawasan." Statemen tersebut disampaikan Jubir Dewan Keamanan Nasional Amerika Serikat, saat melakukan wawancara dengan stasiun televisi NBC News. Dalam wawancara itu, John Kirby, menegaskan bahwa AS, sangat mengkhawatirkan meluasnya perang Gaza, dan Washington tidak ingin menyaksikan terbukanya front perang baru di utara antara Israel, dan Hizbullah Lebanon.  Iran berulangkali mengumumkan bahwa ia tidak memiliki pasukan proksi di kawasan Asia Barat, dan kelompok-kelompok perlawanan di sejumlah negara kawasan sepenuhnya independen, dan mengambil keputusan sendiri. Jubir Kementerian Luar Negeri Iran, Nasser Kanaani, dalam berbagai konferensi pers selalu menegaskan masalah tersebut. Sementara AS, adalah pendukung terbesar Rezim Zionis, dalam serangan brutal ke Jalur Gaza. Sampai saat ini AS, sudah mengirimkan senjata bernilai sekian ratus juta dolar ke Israel. Baru-baru ini pemerintah Presiden Joe Biden, dengan menggunakan wewenang darurat, tanpa persetujuan Kongres, mengirim lebih dari 14.000 peluru tank ke Israel. Selain itu, AS adalah penentang utama gencatan senjata kemanusiaan di Gaza. Pada Sabtu, lalu Washington, kembali memveto draf resolusi gencatan senjata kemanusiaan segera di Gaza. Padahal 13 negara anggota Dewan Keamanan PBB, lainnya memberikan suara setuju, kecuali Inggris, yang memilih untuk abstain.

342/