Kantor Berita Ahlulbait

Sumber : Parstoday
Rabu

6 Desember 2023

13.26.40
1417908

Evaluasi UNRWA Soal Migrasi Paksa Terbesar Rakyat Palestina

Badan Bantuan dan Pekerjaan PBB untuk Pengungsi Palestina (UNRWA) mengumumkan dalam sebuah laporan resmi bahwa kita telah menyaksikan eksodus terbesar rakyat Palestina sejak tahun 1948 dalam beberapa pekan terakhir.

Menurut laporan IRIB, menurut laporan resmi Badan Bantuan dan Pekerjaan PBB untuk Pengungsi Palestina, lebih dari 1.900.000 orang dari Gaza, yang merupakan 85% dari populasi wilayah ini, telah mengungsi.

Philippe Lazzarinii, Komisaris Badan Bantuan dan Pekerjaan PBB untuk Palestina (UNRWA), menyatakan bahwa 1,2 juta orang dari Gaza telah mengungsi di sekolah-sekolah dan berbagai fasilitas PBB.Menurutnya, Sejauh ini, tidak ada bukti bahwa pasukan Hamas ditempatkan di sekolah-sekolah atau fasilitas-fasilitas PBB. Sekalipun demikian, Israel telah menargetkan tempat-tempat ini secara langsung dan tidak langsung setidaknya 120 kali. Sekaitan dengan hal ini, Stephane Dujarric, Juru Bicara PBB, juga memperingatkan bahwa Gaza berada di ambang kelaparan besar. Dujarric kemudian meminta rezim Zionis untuk menahan diri melakukan tindakan yang memperburuk situasi kemanusiaan di Gaza. Guterres Sesalkan Dimulainya Serangan Israel ke Gaza Sebelumnya, Antonio Guterres, Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), menyatakan keprihatinannya atas kembalinya serangan rezim Zionis di Gaza.(sl)

342/