Kantor Berita Ahlulbait

Sumber : Parstoday
Selasa

31 Oktober 2023

12.43.07
1407052

Menhan Jerman: Negara Kita Harus Siap Hadapi Perang

Menteri Pertahanan Jerman menyatakan bahwa perang baru di Eropa menuntut peningkatan anggaran militer negaranya.

Boris Pistorius, Menteri Pertahanan Jerman hari Senin (30/10/2023) menegaskan bahwa masyarakat negaranya harus terbiasa memikirkan kembali bahwa Eropa mungkin sedang menghadapi ancaman perang.

Menyinggung perang di Ukraina dan perang baru antara rezim Zionis dan Palestina Jalur Gaza, menhan Jerman mengatakan belahan dunia lain juga mungkin terkena dampak konflik dan meminta warga Jerman bersiap menghadapi perang.

Pistorius membantah lambatnya pemerintah dalam memperkuat militernya, dengan mengungkapkan, "Kanselir Jerman Olaf Scholz berusaha secepat mungkin untuk menebus 30 tahun terjadinya pelemahan dan mengabaikan tentara negaranya,".

Menteri Pertahanan Jerman juga menyatakan bahwa tentara negaranya sudah termasuk tentara NATO yang paling kuat. Namun dia berjanji bahwa angkatan bersenjata Jerman akan mengalami transformasi sedemikian rupa dalam tiga hingga empat tahun ke depan, sehingga jauh melampaui kondisi angkatan bersenjata Jerman saat ini.

Belum lama ini, Fiona Hill, mantan pakar urusan Eropa dan Rusia di Dewan Keamanan Nasional AS, mengatakan bahwa konflik di Gaza dan Ukraina bisa menjadi perang yang seperti Perang Dunia Pertama dan Kedua, yang akan mengganggu hubungan internasional yang ada saat ini, dan membawa perubahan drastis terhadap tatanan global.

342/